Tim Paskibra MTs Legokjawa Menampilkan “Tari Pelajar Pancasila”

Oleh: Yani Mulyani, S. Pd. | Ketua MGMP PPKn MTs Kabupaten Pangandaran


mgmpppknmtsjabar, PANGANDARAN | Bangsa Indonesia pada tanggal 17 Agustus 2022 merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI ke-77. Upacara dalam rangka HUT RI dilaksanakan di berbagai penjuru Indonesia tak terkecuali di Desa Legokjawa,  Kecamatan Cimerak, Kabupaten Pangandaran.

Upacara berlangsung pukul 07.30 WIB di Lapangan Cudang, diikuti oleh seluruh elemen masyarakat wilayah Desa Legokjawa.

Dalam upacara, Yanto Irawan, S.E.  Kepala Desa Legokjawa bertindak sebagai Inspektur Upacara sekaligus pembaca teks Proklamasi Kemerdekaan Indonesia.

Upacara diawali dengan laporan komandan upacara kepada inspektur upacara, dilanjutkan dengan pengibaran bendera merah putih oleh tim Paskibra MTs Legokjawa sebanyak 28 orang dengan mengusung formasi Garuda, diiringi Lagu Kebangsaan Indonesia Raya.

Selanjutnya seluruh peserta upacara mengheningkan cipta untuk mengenang jasa para pahlawan kemudian dilanjutkan dengan pembacaan teks proklamasi oleh inspektur upacara.

Upacara kemerdekaan berlangsung khidmat dan lancar sampai beberapa warga terlihat menangis haru saat pembacaan teks proklamasi oleh inspektur upacara.

Selesai upacara, kreasi pakaian alakadarnya, ditampilkan dari masing-masing kampung, dimana masyarakat pun begitu antusias, karena kreasi pakaian seperti ini sempat tidak digelar selama masa pandemi tahun 2020 – 2021.

Suasana semakin meriah, manakala team paskibra putri MTs Legokjawa mempersembahkan “Tari Pelajar Pancasila” hasil didikan guru PPKn MTs Legokjawa.

Yanto Irawan selaku Kepala Desa mengapresiasi penampilan Paskibra. 

“Kami sangat bangga kepada seluruh warga di kampung kami, karena sangat antusias dan khidmat mengikuti rentetan Upacara Kemerdekaan sampai selesai. Tak lupa ucapan terima kasih kepada tim Paskibra MTs Legokjawa yang luar biasa,” ujar Pak Kades.

****

 

Lebih baru Lebih lama